Format Penulisan Tandberg di Softcam Matrix Sinema
Satelit Indonesia update cara menulis konde tandberg di softcam key Matrix Sinema HD. Sebelumnya Satelit Indonesia sudah membaca bagaimana menulis kode powervu di softcam untuk Matrix Sinema dan juga cara penulisan biss key. Kali ini kita bahas mengenai kode tandberg.
Tandberg adalah salah satu jenis acakan yang belakangan ngetren dan sepertinya wajib ada disemua receiver, yang receiver lama saja yang sudah tidak di produksi masih saja ada yang minta, apalagi untuk receiver baru, kayaknya wajib ada fitur ini kalau mau laku dipasaran receiver satelit di Indonesia.
Receiver Matrix Sinema HD salah satu yang memiliki fitur tersebut. Walaupun tandberg autoroll, namun tidak semua bisa di proses dengan benar, untuk proses autoroll receiver parabola ini sudah di bahas Satelit Indonesia sebelumnya, kalau mau tahu silahkan buka buka web ini. Untuk format penulisan kode tandberg Matrix Sinema HD adalah sebagai berikut.
- T Entitlement Index Longitude Freq Key ; [Komentar]
- T : selector tandberg
- Entitlement : entitlement key atau provider ID
- Index : Index key
- Key : key tandberg
- Freq : Frekuensi channel
- Longitude: numeric derajat satelit.
- Komentar : Komentar key, bisa di tulis bisa tidak
Contoh penulisan key tandberg di Matrix Sinema HD adalah sebagai berikut
- T 000004 01 0915 3918 345E9B5B97D5BC01 ;
Jika dilihat penulisan kode tandberg ini agak ribet, berbeda jika di banding format penulisan key tandberg Matrix Burger S2. Di Matrix Sinema HD ini kita harus menyertakan derajat satelit dan frekuensi target channel key tersebut. Kesalahan penulisan mengakibatkan key tidak akan masuk ke daftar key Tandberg di receiver saat di import.
Format Penulisan Tandberg di Softcam Matrix Sinema Komentar
Berok
mas. mau tanya ini.. kan teman saya baru beli rx matrix cinema.. pas di isi key tanberg nya udah pas.. anehnya suaranya keluar tapi di layar muncul tulisan TERACAK.. mohon info nya mas mohon bantuannya
Satelit Indonesia
Emang beberapa feed tidak di acak di bagian audio makanya bisa bersuara. Kalau mau tandberg terbuka gunakan firmware terbaru, tampilan warna biru. Tinggal nunggu sebentar di channel tandberg kalau key dapat akan clink sendiri.
Berok
emmm... ber arti harus di update frimware terbaru ya... padahal ini baru beli. apa mungkin belum di update sama penjual nya..
Satelit Indonesia
Kalau masih yang lama ya harus upgrade. Penjual belum tentu paham soal upgrade, walaupun di upgrade kalau ota on kadang upgrade lagi ke firmware lama, soalnya yang baru belum fix masih beta jadi tak tersedia di OTA, OTA nya masih yang lama
Berok
owhh begitu ya.. cara mematikan ota nya bagaimana mas.. kan gak konek sama internet, masa bisa update versi yg lama.. tapi biar belum fix. aman kan kalo upgrade frimware nya..