Cara Pasang Chip IC SPI Receiver Untuk Flashing
Satelit indonesia update cara memasang Chip IC SPI pada board USB programmer dengan mudah. Sebelumnya sudah kita bahas bagaimana cara flashing chip ic SPI receiver. Untuk kali ini kita membahas detail lain yaitu cara pasang IC SPI di board yang akan dipasangkan di USB programmer buat di flash.
Bagi sebagian orang cara ini sangatlah simpel, namun untuk pemula seperti Satelit Indonesia bukanlah perkara yang mudah. Kendala utama adalah mengenali kaki chip yang boasanya terdiri dari 8 kaki, dan sama semua. Jika salah pasang maka proses flashing tidak akan jalan, dan mungkin saja bisa merusak chip IC SPI.
Sebelum memulai memasang Chip IC SPI ke board ada beberapa hal yang mesti kita persiapkan. Untuk mempermudah langkah langkan pemasangan chip ic SPI silahkan dipersiapkan beberapa bahan dan barang yang mungkin akan diperlukan dalam pekerjaan.
- Pinboard dan USB Programmer CH341A
- Solder
- Tenol
- Penjepit
- Chip IC SPI Flash
Jika bahan dan barang sudah siap maka selanjutnya kita lakukan langkah langkah memasang chip ic Spi flash ke pinboard USB programmer.
- Bersihkan kaki Chip IC SPI Flash
- Bersihkan jalur pcb di Pinboard dari kotoran atau bekas tenol
- Siapkan Chip SPI Flash
- Perhatikan pada punggung Chip IC Spi tersebut, yang ada tanda, biasanya lekukan bundar itu kaku nomer 1. Jangan sampai terbalik.
- Untuk mempermudah, perhatikan pinboard, pasangkan kaki Chip IC no 1 di pin no 1 juga.
- Pastikan tiap kaki menyentuh board jangan sampai ada yang mengambang ataupun meleset
- Jepit IC tersebut dengan kuat.
- Buka kunci USB programmer
- Pasang pinboard ke USB programmer sesuai gambar dia board USB programmer pada SPI 25
- Kunci pinboard agar terhubung dengan USB programmer dan tidak terlepas
- Sekarang dicoba, seperti proses flashing SPI dikomputer, jika belum terdeteksi silahkan dirubah lagi posisinya
- Jika proses jepit tidak memuaskan maka, bisa dengan disolder
- Pastikan posisi kaki dengan pin di pinboard sudah pas.
- Solder sedikit saja, jangan terlalu banyak yang penting sudah bisa terhubung
- Masukkan pinbord ke USB programming seperti sebelunnya dan tes.
- Jika pada proses tes IC SPI Flash bisa terdeteksi dengan sempurna maka pekerjaan flashing chip IC SPI receiver di komputer siap dilakukan.
Sampai disini Satelit Indonesia yakin jika dilakukan dengan benar maka proses akan berjalan lancar. Jika proses flashing bisa berjalan normal maka chip IC SPI tersebut bisa di pasang kembali ke receiver satelit parabola dan siap di tes dan digunakan. Selamat mencoba, kalau ada masalah silahkan diskusikan dikomentar.
Cara Pasang Chip IC SPI Receiver Untuk Flashing Komentar