Cara Menghapus Key Biss PowerVu Tandberg di Skybox A1
Satelit Indonesia update cara menghapus biss key yang penuh di Skybox A1, dan juga ECM key powervu tandberg dan lain lain dengan mudah. Metode yang dipakai dibeberapa menu jenis acakan yang di Skybox A1 itu sama, menunya juga sama hanya letaknya saja yang berbeda.
Mungkin anda yang mengetahui akan sangat was was jika key penuh, selain sudah tidak bisa lagi menambah untuk membuka channel, yang paling membuat khawatir adalah penuhnya database akan membuat proses Skybox A1 terganggu. Hal tersebut bisa berakibat db corupt dan membuat mode on karena system di Skybox A1 tidak bisa membaca dengan lancar.
Hal itu memang sedikit yang menyadari dimana alokasi key di firmware skybox A1 hanya 64KB untuk biss key dan 64KB untuk Tandberg dan PowerVu. Jadi diharapkan untuk memasukan key ke Skybox A1 pelajari dulu format key untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan, dan juga hapus key yang tidak diperlukan lagi.
Untuk itu, Satelit indonesia akan memberikan tips bagaimana menghapus key di Skybox A1. Untuk cara hapus key tiap jenis acakan di Skybox sama saja hanya menu masuk ke acakan yang beda tempat. Langsung saja ke pokok masalah, ini dia cara membuang key yang tidak berguna di Skybox A1
- Nyalakan receiver Skybox A1
- Buka key Edit, bisa pakai kode rahasia ataupun melalui remote OK diikuti 0
- Pilih salah satu jenis acakan yang key nya akan di hapus dan tekan OK
- Akan tampil daftar key jenis acakan yang dibuka
- Cari key yang ingin dihapus
- Pilih key dan tekan tombol kuning di remote
- Akan tampil menu konfirmasi, Yakin untuk menghapus? pilih Ya kemudian tekan OK di remote
- Jika sukses maka key akan menghilang.
Sampai disini anda sudah bisa melakukan cara menghapus key di Skybox A1. Masalah akan timbul ketika anda sudah memiliki ratusan key didaftar, kalau akan menghapus satu demi satu key di receiver Skybox A1 tersebut bisa capek dan malah malas, untuk itu Satelit Indonesia ada sedikit tips buat anda.
Jika di Matrix Burger S2, ada menu hapus key dibagian pengaturan pabrik, berbeda dengan Skybox A1 yang hanya ada hapus semua channel, atau mungkin Satelit Indonesia yang melewatkan menu hapus key. Namun hal itu tidak masalah, karena tips ini tidak ada hubungannya dengan menu tersebut. Malah hal ini berhubungan dengan cara memasukan softcam key ke Skybox A1 seperti bahasan Satelit Indonesia sebelumnya. Nah, untuk itu ikuti langkah berikut
- Buat file softcam key, memasukan 1 key sesuai format key Skybox A1.
- Masukan flashdisk
- Import softcam key ke Skybox A1
- Selanjutnya hapus 1 key yang anda load tadi pada daftar key pilihan anda. Dan kosonglah daftar key skybox A1 anda.
Jika hanya PowerVu yang akan dihapus, buang key powervu di softcam demikian pula dengan biss key maupun tandberg. Jadi intinya jika anda punya receiver skybox A1 harus punya softcam key untuk lebih mudah dalam proses edit. Masih bingung silahkan diskusikan di komentar.
Cara Menghapus Key Biss PowerVu Tandberg di Skybox A1 Komentar
Unknown
Kalau tanpa sengaja menghapus semua biss key gimana... apa akan bermasalah di chanel tvnya... intinya efeknya apa
Satelit Indonesia
Ndak ada masalah ke receiver, tinggal masukan lagi. Cuman untuk channel yang btuh key akan gelap.
Unknown
Ada nomor telepon yg bs sy hubungi? Sy punya skybox H1 nih kak. Sy bner2 bgung setting nya
Satelit Indonesia
Skybox H1 itu untuk terestrial / UHF bukan untuk receiver satelit.