Cara Memindahkan Channel TV Matrix Burger S2 Otomatis
Satelit Indonesia update cara memindahkan channel tv parabola matrix burger s2 secara otomatis. Sebelumnya Satelit Indonesia sudah membahas bagaimana setting MMP Raja Ampat agar bisa pindah channel otomatis saat acara TV berlangsung sesuai EPG.
Kali ini Satelit Indonesia membahas bagaimana setting cara memindahkan chanel tv parabola otomatis sesuai waktu. Salah satu fitur memindahkan channel TV parabola otomatis ini tersedia juga di Matrix Burger S2 dan semua receiver yang seidentik seperti Matrix Burger S2 mini, Getmecom Monthong, LGSat Infinite, Philsat Rooney, Tanaka Jurasic, Tanaka Sakura, Gardiner HD 88 dan lain lain.
Cara memindahkan channel tv otomatis sesuai waktu ini sangat cocok untuk yang tidak ingin ketinggalan sebuah acara TV karena nanti saat jam yang ditentukan channel TV berpindah dan kita tidak perlu lagi mengingat ingat kapan dan acara apa yang bakal disiarkan.
Untuk yang ingin mencoba cara memindahkan channel tv matrix burger s2 otomatis dan yang seidentik silahkan lakukan langkah langkah yang akan Satelit Indonesia postingkan untuk anda. Silahkan simak dan langsung di coba.
- Nyalakan receiver Matrix Burger S2
- Pilih channel yang akan jadi target otomatis pindah channel
- Buka Menu dan masuk ke menu Sistem
- Silahkan pilih Timer setting
- Disini kita sudah dihadapkan beberapa pilihan di Menu Timer setting
- Index : ada 20, jadi kita bisa mensetting waktu 20 pilihan, pilih salah satu.
- Timer mode adalah pemilihan aksi setting waktu, terdiri dari
- OFF : setting waktu pada index terpilih dimatikan
- Sekali Saja : setting waktu hanya berlaku sekali saja
- Setiap Hari : setting waktu akan bekerja tiap hari pada jam tertentu yang dipilih
- Mingguan : Sama dengan setiap hari namun durasinya setiap seminggu sekali
- Siaran adalah pilihan channel yang akan disetting pada index terpilih
- Tanggal : input tanggal
- Waktu : input jam dan menit
- Durasi : panjangnya waktu untuk setting
- Tipe adalah aksi yang akan dilakukan sesuai waktu yang terpilih
- Mainkan : saat waktu sesuai setting, channel akan dimainkan, kalau dari channel lain langsung berpindah otomatis
- Rekam : saat waktu sesuai setting, akan melakukan proses rekam dan pindah channel
- Record & Standby : saat waktu sesuai setting akan melakukan proses rekam dan standby
Di beberapa pilihan timer setting sesuaikan dengan kebutuhan kita masing masing, anda tinggal mencoba satu demi satu kalau masih mengalami masalah silahkan diskusikan dikomentar.
Cara Memindahkan Channel TV Matrix Burger S2 Otomatis Komentar